JAKARTA – Sebanyak 14 Rukun Tetangga (RT) di wilayah Jakarta Utara terendam banjir air rob, Selasa (17/11/2020).
Kepala Pusat Data dan Informasi BPBD DKI Jakarta M Insaf mengatakan, banjir rob terjadi di sejumlah kelurahan, seperti Marunda, Kapuk Muara, Penjaringan, Pluit, hingga Ancol.
"Ketinggian air berkisar 10-30 cm," kata Insaf dalam keterangannya.
Insaf memastikan bahwa tak ada jalanan yang tergenang akibat banjir rob di pesisir Jakarta tersebut.
Berikut 14 RT yang terendam banjir rob di Jakarta Utara:
Kelurahan Marunda
Ketinggian 10 - 30 cm : 3 RT
- Kelurahan Kapuk Muara
Ketinggian 10 - 30 cm : 4 RT
- Kelurahan Penjaringan
Ketinggian 10 - 30 cm : 1 RT
- Kelurahan Pluit
Ketinggian 10 - 30 cm : 3 RT
- Kelurahan Ancol
Ketinggian 10 - 30 cm : 3 RT
Baca Juga : Polda Metro Jaya: Lurah Petamburan Positif Covid-19
(erh)