JAKARTA - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan, cuaca di seluruh wilayah DKI Jakarta, cerah pada pagi hari, Selasa (23/3/2021). Hanya saja di siang hari, seluruh wilayah Ibu Kota diguyur hujan.
Pada siang hari, hujan ringan mengguyur Jakarta Barat, Jakarta Pusat dan Jakarta Utara. Sementara itu Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diguyur hujan disertai petir.
Baca juga:Â BPBD Minta Warga Waspada Ancaman Bencana Hidrometeorologi saat Cuaca Ekstrem
BMKG mengeluarkan peringatan dini waspada potensi hujan disertai kilat/petir di wilayah Jaksel dan Jaktim pada siang dan sore hari.
Sementara cuaca seluruh wilayah di Ibu Kota pada malam hari cerah berawan.
Baca juga:Â Warga Mentawai Sempat Lari ke Arah Bukit saat Gempa M5,8 Mengguncang
Adapun suhu berkisar 24-31 derajat celsius dengan kelembapan udara 70-90 persen.
(qlh)