DEPOK - Ruas jalan ambles yang berada di Boulevard, Grand Depok City (GDC), Kota Depok, Jawa Barat akan ditutup. Penutupan akan dilakukan hingga perbaikan selesai
"Selama perbaikan jalan akan ditutup," kata Plt Kepala Seksi (Kasi) Pelaksanaan Sumber Daya Air (SDA) Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kota Depok Dodi Sadikin kepada MNC Portal, Selasa (13/4/2021).
Meski begitu dia mengaku masih belum kapan perbaikan akan dimulai. Perihal perbaikan tersebut, pihaknya menunggu dari pihak pengembang perusahaan di GDC. "Tanya ke pengembang. Kalau saya kan hanya normalisasi. Kalau selesai pengembang baru dibuka. Karena pemiliknya masih pengembang GDC," jelasnya.
Atas kejadian karena kerusakan jalan tersebut, arus lalu lintas menuju Cilodong atau Pasar Pucung dialihkan menggunakan satu ruas lainnya. Pengalihan ini akan terus diberlakukan hingga jembatan dan jalan tersebut diperbaiki.
Baca Juga :Â Jalan di GDC Depok Ambles, Alat Berat Dikerahkan ke Lokasi
Saat ini, pihaknya masih fokus melakukan normalisasi aliran sungai yang tersumbat akibat longsoran tersebut.
"Menyumbat makanya kita angkat. Kita di sini SDA hanya menormalisasi sumbatan tadi. Insyallah 1-2 hari akan selesai, kali cikumpa ini akan normal kembali," tuturnya.
(aky)