JAKARTA - Usai berusaha melakukan aksi menjambret di jalan Pejagalan Raya, Pekojan, Tambora, Jakarta Barat, seorang pria berinisial AK alias Bebek (28) terjaring operasi kring serse yang digelar oleh Polsek Tambora di Jalan Kali Besar depan Hotel Mercure, Tambora, Jakarta Barat, Minggu 26 September 2021.
Kapolsek Tambora Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Moh Faruk Rozi menyebutkan, pihaknya berhasil mengamankan seorang pelaku spesialis jambret yang kerap beraksi di wilayah Tambora Jakarta Barat saat melaksanakan operasi kring serse di wilayah yang rawan terjadinya potensi kejahatan.
"AK alias Bebek (28) berhasil diamankan oleh anggota buser saat operasi kring serse," ujar Faruk saat dikonfirmasi, Kamis (30/9/2021).
Baca juga:Â Â Korban Jambret di Gajah Mada Jakbar Ternyata Staf Kementerian
Faruk menjelaskan, penangkapan tersebut bermula berdasarkan hasil evaluasi bahwa di wilayah hukum Polsek Tambora khususnya di Jalan Kali Besar, Kelurahan Roa Malaka, sering terjadi aksi kejahatan jalanan.
Kemudian, memerintahkan kepada anggota buser untuk melakukan operasi kring serse antisipasi kejahatan jalanan pada jam rawan keamanan keteriban masyarakat (kamtibmas).
Baca juga:Â Â Kalungnya Dijambret saat Belanja Sayur di Ciputat, Korban : Itu Hadiah dari Anak
Selanjutnya pada saat pelaksanaan Minggu, 26 September 2021 sekira jam 07.40 WIB di sekitar Jalan Kali Besar depan Hotel Mercure, Aggota Buser Reskrim dan Narkoba melihat adanya pengendara dalam keadaan berboncengan sepeda motor Scoopy warna merah, tanpa plat dengan gerak gerik yang mencurigakan.
Baca Juga: Rayakan Satu Tahun, BuddyKu Fest Hadirkan Sesi Media Challenges
Follow Berita Okezone di Google News