JAKARTA - Kondisi Dermawan Karosekali seorang polisi berpangkat AKBP tampak mengkhawatirkan. Dirinya menjadi korban pengeroyokan oknum anggota ormas Pemuda Pancasila.
Kabid Perawatan Medik dan Perawatan RS Polri Kramat Jati, Yayok Witarto mengatakan, AKBP Dermawan Karosekali masih menjalani perawatan intensif. Pasalnya, dia menderita luka serius di bagian kepala.
"Dia mengalami luka berat di kepala dan saat ini beliau sedang menjalani perawatan di ruang perawatan khusus," kata Yayok di Jakarta Timur, Jumat (26/11/2021).
Luka yang diderita perwira Kepolisian itu didapat akibat dikeroyok sekelompok oknum anggota ormas yang saat itu melakukan aksi unjuk rasa di depan gedung DPR/MPR RI kemarin, Kamis 25 November 2021.
Dia menjadi korban pengeroyokan saat menjalankan tugasnya dalam mengamankan unjuk rasa tersebut.
"Sedang ditangani lebih lanjut dan dirawat oleh beberapa dokter spesialis terdiri dari dokter bedah dan dokter bedah syaraf," ujarnya.
Baca juga:Â Alami Luka Serius, AKBP Dermawan Jalani Perawatan di Rumah Sakit