JAKARTA - Penyidik hingga saat ini belum menetapkan Jeff Smith sebagai tersangka, atas kasus penggunaan narkoba jenis Lysergic Acid Diethylamide alias LSD. Meski demikian polisi sudah melakukan penahanan terhadap artis muda tersebut.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan mengatakan, Jeff ditangkap di rumahnya karena terbukti menggunakan LSD. Meski belum jadi tersangka Jeff Smith kini mendekam di tahanan Polda Metro Jaya.
Baca juga:Â Â Jeff Smith Belum Jadi Tersangka, Polisi Buru Pemasok Narkoba LSD
Zulpan menyebut saat ini pihaknya belum melakukan penetapan tersangka, karena masih melakukan pendalaman. Dia menerangkan status tersangka Jeff Smith akan ditentukan usai 3x24 jam pemeriksaan.
"JS kan 3x24 jam. Penetapannya belum, tapi sudah ditahan. Sudah diamankan dan ditahan," ungkap Zulpan, di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (10/12/2021).
Menurut Zulpan, hanya kewenangan penyidik yang bisa melakukan penahanan meski belum menetapkan Jeff sebagai tersangka.
Baca juga:Â Â Jeff Smith Beli LSD Seharga Rp500 Ribu Per Lembar via Online
"Yang bersangkutan jelas mutlak menggunakan narkotika penggunaan narkotika jenis baru LSD," terangnya.