JAKARTA - Satu rumah di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan hangus terbakar pada pukul 09.36 WIB, Selasa (26/4/2022). Sebanyak 10 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk mengatasi kebakaran.
"Betul, 10 unit (mobil pemadam kebakaran)," ujar petugas call center Damkar DKI Jakarta.
Dikutip dari akun twitter @BPBDJakarta, kebakaran melanda rumah tinggal di Jalan Peninggaran Barat III, RT 08 RW 11, Kelurahan Kebayoran Lama Utara, Kecamatan Kebayoran Lama.
Baca juga:Â Korban Kebakaran di Kawasan Pasar Gembrong Butuh Bantuan Seragam Sekolah
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Hingga berita dimuat, belum diketahui penyebab kebakaran dan jumlah kerugiannya.
(qlh)