JAKARTA - Truk bermuatan hebel kecelakaan di Jalan Gatot Subroto, Tebet, Jakarta Selatan pada Kamis (4/8/2022) pagi sehingga mengakibatkan arus lalu lintas macet. Kecelakaan terjadi karena pengemudi truk tersebut mengantuk hingga hilang kendali saat mengemudi.
"Peristiwanya terjadi pada pukul 03.15 WIB, tak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut," ujar Kasi Laka Subdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Edy Purwanto saat dikonfirmasi, Kamis (4/8/2022).
Menurutnya, peristiwa itu berawal saat mobil light truk bernomor polisi B 9877 CYT melintas di Jalan Gatot Subroto dari arah barat ketimur. Saat di dekat Halte Busway Pancoran Barat, truk yang bermuatan hebel itu lantas menabrak pembatas jalur busway hingga membuatnya terguling.
"Diduga pengemudinya, J, mengantuk dan hilang kendali lalu menabrak pembatas busway. Truk lalu terguling ke samping kiri," tuturnya.
Baca Juga: Dukung Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan, Kabupaten Morowali Hibahkan Tanah ke KKP