JAKARTAÂ - Sebuah angkot terbakar di bibir jalan dekat Jalan Raya Jakarta-Bogor, Simpangan, Depok, Jawa Barat, pada Kamis (13/10/2022). Insiden itu diketahui dari sebuah postingan Instagram @infodepok24.
"Ada angkot terbakar dekat Simpangan Depok. Yang mau melintas harap hati-hati, saat ini sedang dalam penanganan petugas," tulis keterangan dalam postingan tersebut.
Dari sebuah video itu, terlihat si jago merah telah melahap seluruh badan mobil angkot. Sementara itu, kondisi lalu lintas di sekitar terpantau padat.
Sebuah pria yang mengambil video itu, mengatakan, kebakaran tersebut terjadi di dekat Simpangan Depok, Jawa Barat.
"Kondisi macet, ayo yang lewat sini dimohon ya, kalau macet bersabar," tutur seorang video yang mengambil gambar.
Follow Berita Okezone di Google News
(kha)