JAKARTA - Seorang bocah berinisial MDR (2) tewas usai terjebur ke selokan Jalan Subur Ujung, Menteng Atas, Setiabudi, Jakarta Selatan pada Jumat (9/12/2022) sore tadi. Korban diduga terpeleset saat hendak mengambil mainannya.
"Jadi awalnya anak kecil main-main sama kakaknya, terus mainannya jatuh dia coba ambil. Air di got kan lagi kenceng tuh, kepleset dia, kecemplung," ujar Kanit Reskrim Polsek Setiabudi, AKP Suparmin saat dikonfirmasi, Jumat (9/12/2022).
 BACA JUGA:Bocah Tenggelam di Kali Cakung Ditemukan, Kondisi Meninggal Dunia
Menurutnya, korban berusaha naik ke atas kembali, hanya saja air di selokan itu kencang membuat bocah berusia 2 tahun itu hanyut ke dalam selokan yang tertutup bagian atasnya. Kakak korban, BA (9) pulang ke rumah dan melaporkan peristiwa itu pada ibunya.
"Mamanya terus dicari, dibukain lah tutup got baru ketemu. Pas ketemu dibawa ke Puskesmas dia sudah meninggal," tuturnya.
 BACA JUGA:Ditinggal Emak Ngobrol, Balita Satu Tahun Tewas Tenggelam di Bak Mandi
Dia menambahkan, peristiwa itu terjadi saat tengah turun hujan di kawasan tersebut. Korban diduga menghembuskan nyawa terakhirnya kala dalam perjalanan ke Puskesmas Kelurahan Menteng Atas.
"Kayaknya di perjalanan, karena pas sampai puskesmas begitu dicek sama dokter sudah meninggal," pungkasnya.
Baca Juga: Rayakan Satu Tahun, BuddyKu Fest Hadirkan Sesi Media Challenges
Follow Berita Okezone di Google News
(wal)