Share

H-2 Tahun Baru 2023, 1.254 Penumpang Berangkat dari Terminal Pulogebang

Rizky Syahrial, MNC Media · Jum'at 30 Desember 2022 19:28 WIB
https: img.okezone.com content 2022 12 30 338 2737454 h-2-tahun-baru-2023-1-254-penumpang-berangkat-dari-terminal-pulogebang-MG0LQqlN4i.jpg Sebanyak 1.254 penumpang berangkat dari Terminal Pulogebang pada H-2 Tahun Baru. (MNC Portal/Rizky Syahrial)

JAKARTA - Terminal Pulogebang memberangkatkan sebanyak 1.254 penumpang pada Jumat (30/12/2022) sore atau pada H-2 Tahun Baru 2023.

Operasional Komandan Regu Terminal Pulogebang, Anwar Mansyur tercatat mulai pukul 00.00 WIB hingga sore, sebanyak 128 bus memberangkatkan 1.254 penumpang.

"Per hari ini dari jam 00.00 sampai dengan sekarang jam 17.00 (WIB-red) bus yang berangkat sebanyak 128, dengan jumlah penumpang 1.254," ujarnya saat ditemui di lokasi, Jumat (30/12/2022).

Ia menuturkan, volume penumpang yang berangkat melalui Terminal Pulogebang diprediksi terus bertambah hari ini.

"Demikian akan bertambah, karena prediksi kita untuk puncaknya saat Tahun Baru diprediksi hari per Jumat ini karena biasanya berangkat dari Pulogebang tiap hari Jumat banyak yang berangkat dari sini," ujarnya.

Menurut Anwar, penumpang yang berangkat dari Terminal Pulogebang didominasi menuju arah Jawa Tengah, lalu Jawa Timur dan Sumatera.

"Dominasi ke Jawa Tengah, disusul dengan Jawa Timur, kemudian ke arah Sumatera," katanya.

Follow Berita Okezone di Google News

Sementara itu, Terminal Pulogebang Jakarta Timur mulai diramaikan penumpang yang ingin berangkat keluar Ibu Kota, Jumat (30/12/2022).

Berdasarkan pantauan MNC Portal, terlihat penumpang yang membawa keluarga masing-masing duduk menunggu keberangkatan bus di jalur keberangkatan terminal.

Selain itu petugas Dinas Perhubungan (Dishub) turut mengarahkan penumpang menuju bus tujuannya.

Tampak penumpang di terminal Pulogebang ini didominasi penumpang yang berangkat menuju beberapa kota di Jawa Tengah.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini