JAKARTA - Polisi mengungkap identitas satu korban pembunuhan berantai atau serial killer Wowon Cs yang sebelumnya belum terungkap. Satu orang tersebut merupakan perempuan bernama Siti yang merupakan tenaga kerja wanita (TKW).
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko menyebut korban Siti merupakan seorang TKW yang dijanjikan akan mendapatkan kekayaan dari tersangka Wowon Cs dengan iming-iming menggandakan uang.
Siti awalnya menagih janji dari Wowon soal penggandaan uang. Wowon kemudian menyampaikan kepada kepada Siti bahwa uang tersebut bisa diambil di Mataram, Nusa Tenggara Barat.
"Siti ini nagih 'mana hasil penggandaan uangnya?', kemudian dibilang Wowon ambilnya di Mataram," kata Trunoyudo, di Polda Metro Jaya, Jumat (20/1/2023).
Wowon kemudian meminta Noneng, yang juga menjadi korban pembunuhan itu untuk membawa Siti ke Mataram. Dalam perjalanan di Surabaya, Siti kemudian dibunuh dengan cara mendorong ke laut di Surabaya.
Baca juga:Â Aki Wowon 'Pembunuh Berantai' Punya Enam Istri, Tiga di Antaranya Dibunuh
Jasad Siti ditemukan oleh warga. Setelah itu, Siti dibawa ke kampung halamannya di Garut, Jawa Barat, untuk dimakamkan.
Baca juga:Â Cerita Tetangga soal Lubang Kuburan Korban Serial Killer Bekasi
Sebelumnya, polisi menetapkan tiga tersangka terkait kasus pembunuhan terhadap satu keluarga di Bekasi dengan cara diracun, yakni Wowon Erawan alias Aki, Solihin alias Duloh, dan M Dede Solehudin. Setelah dilakukan penyelidikan, kematian satu keluarga di Bekasi ternyata merupakan rangkaian dari pembunuhan yang sebelumnya terjadi di Cianjur.
Follow Berita Okezone di Google News