BEKASI – Penangkapan seorang terduga pelaku penculikan anak pada Rabu, (8/2/2023) membuat heboh warga di Kabupaten Bekasi. Pria yang identitasnya belum diketahui akhirnya babak belur dihakimi oleh massa yang marah.
Aksi terduga pelaku penculikan anak itu awalnya dipergoki oleh Seorang ibu bernama Puput Febriana di depan rumahnya. Menurut keterangan Puput, terduga pelaku tiba-tiba mendekati anaknya bernama Rafiq Azmi Atmanegara (4) yang sedang bermain ponsel.
"Awalnya saya kira tukang tenda hajatan, soalnya pas lagi ada pembongkaran tenda dekat rumah saya. Pas saya nanya sama kuli tenda ternyata dia nggak kenal," kata Puput.
Follow Berita Okezone di Google News
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.