BEKASI – Keberadaan H (48) dan Y (47) dua wanita yang jasadnya dicor terkuak ketika pihak keluarga melacak global positioning system (GPS) milik handphone korban. Keduanya dibunuh dan mayatnya dicor di rumah kontrakan di Jalan Nusantara 3, Harapan Jaya, Bekasi Utara, Kota Bekasi.
Ketua RT setempat, Purwo Darmanto mengatakan, keberadaan dua wanita korban pembunuhan itu dicari oleh masing-masing suami dari korban. Keduanya menghilang saat berpamitan menuju acara pengajian.
“Yang mencari itu masing-masing suami yang istrinya hilang. Dilacak dari handphone yang titik GPS maps terakhir ada di sini yang di Google Maps itu, terakhir aktif di titik sini,” kata Purwo, Selasa (28/2/2023).
Purwo yang mendapat informasi ada pelacakan GPS di lingkungannya kemudian langsung mengecek tayangan CCTV yang berada di sekitar pemukiman. Beruntungnya satu CCTV di pertigaan jalan menuju gang rumah kontrakan itu pun merekam kedua korban masuk ke rumah.
Baca juga:Â Â Polisi Masih Dalami Motif Pembunuhan 2 Wanita di Bekasi
“Setelah tahu ada di sini yang dicari, untuk meyakinkan ada ibu dua orang masuk sini kita check CCTV lingkungan, di rekaman kelihatan hari Minggu 26 Februari masuk ke TKP jam 17.02 WIB,” ucapnya.
Informasi keberadaan korban kemudian diteruskan kepada masing-masing suami. Suami yang menerima laporan dari pihak RT setempat langsung menyatroni rumah yang ditempati P.
Warga dan suami sempat meminta izin untuk memasuki rumah P untuk mengecek keberadaan kedua korban. Warga bersama polisi pun langsung mendobrak pintu rumah tersebut.
“Awalnya kita minta izin baru setelah itu kita dobrak itu pintu samping, di situ ada perwakilan keluarga laki, keluarga perempuan, polisi dan pengurus RT. Tidak ditemukan (korban) tapi ada gundukan cor-coran,” tutupnya.
Follow Berita Okezone di Google News