Share

Wujud Selebgram Ajudan Pribadi yang Diperiksa Polisi Terkait Penipuan Miliaran Rupiah

Dimas Choirul, MNC Media · Kamis 16 Maret 2023 08:11 WIB
https: img.okezone.com content 2023 03 15 338 2781523 wujud-selebgram-ajudan-pribadi-yang-diperiksa-polisi-terkait-penipuan-miliaran-rupiah-ARWFNSSwdv.jpg Selebgram Ajudan Pribadi diperiksa polisi/Tangkapan layar

JAKARTA – Pihak kepolisian telah menangkap selebgram, Akbar Pera Baharudin alias Ajudan Pribadi atas kasus dugaan penipuan dan penggelapan senilai miliaran rupiah.

Menurut keterangan kepolisian, Selasa, (14/3/2023), Akbar ditangkap di Makassar, Sulawesi Selatan.

"Kita telah amankan 1 orang inisial A yang bersangkutan adalah selebgram sementara masih berproses di kita. Kita amankan di Makassar," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Andri Kurniawan saat dikonfirmasi wartawan, Selasa.

Dalam foto yang didapat MNC Portal, Akbar yang mengenakan jaket dan masker tampak tengah diperiksa penyidik kepolisian usai diamankan.

Andri mengatakan, penangkapan terhadap A dilakukan berdasarkan laporan yang dilayangkan korban sekitar November 2022 lalu. Total kerugian yang dialami korban diduga mencapai hingga Rp1,3 Miliar.

Follow Berita Okezone di Google News

"Yang pasti ada laporan awal terjadi November 2022 dengan kerugian lebih kurang Rp1,3 miliar," ujarnya.

Baca selengkapnya di sini>>> Selebgram Ajudan Pribadi Ditangkap Polisi Terkait Penipuan Miliaran Rupiah, Ini Penampakannya Saat Diperiksa

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini