BOGOR - Kecelakaan sepeda motor dan truk terjadi di ruas Jalan Raya Pahlawan, Desa Pangasinan, Kecamatan Gunungsindur, Kabupaten Bogor. Akibatnya, dua orang meninggal dunia dalam kecelakaan ini.
Kapolsek Gunungsindur Kompol Birman Simanulang mengatakan kecelakaan itu terjadi pada Kamis (23/3/2023) pagi. Awalnya, pengendara motor berinsial FS (28) berboncengan dengan RP (21) melaju kencang di jalan tersebut.
"Motor yang melaju dengan kecepatan tinggi dikejutkan dengan adanya kendraan truk yang melaju dari arah berlawan mencoba menyalip mobil di depannya dan menghindari lubang," kata Birman dalam keterangannya, Kamis (23/3/2023).
Alhasil, truk tersebut menabrak kedua korban hingga terpental beberapa meter. Dalam kecelakaan ini, FS langsung meninggal dunia di lokasi sedangkan RP (21) meninggal dunia saat berada di rumah sakit.
"Keduanya meninggal dunia akibat menderita luka cukup parah pada bagian kepala," jelasnya.
Follow Berita Okezone di Google News